Pada hari Jum’at, 14 November 2025 telah dilaksanakan Visitasi dari Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya ke RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo. Kegiatan ini bertujuan untuk memperluas jejaring kerjasama rumah sakit khususnya dalam pengembangan layanan jantung dan pembuluh darah di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo. Kunjungan dari Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya ini diterima langsung oleh ibu Wakil Bupati Bojonegoro Hj. Nurul Azizah . Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa layanan jantung di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo sangat bisa dikembangkan menjadi layanan unggulan karena didukung oleh Sumber Daya Manusia dan Sarana prasarana yang sangat baik, tidak kalah dengan Rumah Sakit di Surabaya. Pemerintah Kabupaten Bojonegoro berkomitmen untuk selalu mendukung pengembangan RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo. Beliau juga berharap agar pengembangan layanan juga dibantu dari Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya. Pihak FK Universitas Brawijaya, yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Prof. dr. Saifur Rohman, Sp.JP (K).,Ph.D menyampaikan siap membantu mengembangkan SDM disetiap step utk pengembangan layanan jantung di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo.

